500 Karateka Usia Dini Berebut Piala Mendikbud

Written By Unknown on Rabu, 31 Oktober 2012 | 09.55

Rabu, 31 Oktober 2012 | 05:11 WIB

TEMPO.CO , Samarinda: Sebanyak 510 karetaka muda Indonesia terlibat pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) karate yang di gelar di Samarinda, Kalimantan Timur, 31 Oktober - 2 November 2012. Mereka mengikuti tiga nomor tanding berdasarkan usia memperebutkan piala Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.

Ketua Panitia Kejurnas Karate, Sigit Muryono, mengatakan jumlah peserta masih bisa bertambah karena masih ada dua kontingen yang bakal datang Selasa malam.

"Masih ada dua kontingen lagi yang akan datang, jumlahnya masih belum konfirmasi," kata Sigit Muryono, Selasa, 30 Oktober 2012.

Ia menjelaskan, sebagai tuan rumah, Kalimantan Timur telah mengundang 33 pengurus provinsi se-Indonesia. Itu ditambah dengan 25 perguruan karate di Indonesia.

Ia memastikan akan ada 30 kontingen yang bakal terlibat pada kejurnas. Masing-masing 13 pengurus provinsi Federasi Olahraga Karate Do Indonesia (Forki) dan sisanya perguruan karate yang diundang panitia.

Dari data panitia, kontingen DKI Jakarta menurunkan jumlah atlet terbanyak di luar Kalimantan Timur, yakni 37 atlet. Sementara untuk perguruan, PB Inkai yang menurunkan atlet terbanyak.

Kejurnas akan mempertandingkan tiga kategori. Usia 8-9 tahun kategori usia dini, usia 10-11 tahun kategori pra-pemula, dan 12-13 tahun kategori pemula.

Kalimantan Timur sebagai tuan rumah menurunkan 84 atlet mudanya yang terbagi dua tim, masing-masing 42 atlet.

Sekretaris Forki Kalimantan Timur, Joni Bachtiar, mengaku belum bisa memasang target pada kejuaraan ini. Menurutnya, pada kejuaraan ini kekuatan karateka usia muda merata hampir di semua provinsi.

"Kalau target, saya belum berani pasang. Yang pasti, kami punya atlet andalasn disemua kategori," kata Joni pada kesempatan terpisah.

FIRMAN HIDAYAT

Terpopuler:
Torres dan Mata Tak Dengar Hinaan Clattenburg 
Pelatih Mallorca: CR7 Tak Pantas Raih Ballon d''Or 
Waktu Kecil, Messi Ternyata Suka Menyontek 
Jorge Lorenzo Kesulitan Pakai Motor Bebek 
Messi Sabet Sepatu Emas 2012  


Anda sedang membaca artikel tentang

500 Karateka Usia Dini Berebut Piala Mendikbud

Dengan url

http://yukolahragasehat.blogspot.com/2012/10/500-karateka-usia-dini-berebut-piala.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

500 Karateka Usia Dini Berebut Piala Mendikbud

namun jangan lupa untuk meletakkan link

500 Karateka Usia Dini Berebut Piala Mendikbud

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger