Empat Petinju Indonesia Akan Dikirim ke Kuba

Written By Unknown on Selasa, 08 Januari 2013 | 09.55

Senin, 07 Januari 2013 | 18:34 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Pengurus Pusat Persatuan Tinju Amatir (PP Pertina) akan mengirim empat petinju putra senior untuk menjalani latihan di Kuba. Pelatihan itu merupakan persiapan menghadapi SEA Games ke-27 di Myanmar, Desember mendatang.

"Ini akan memotivasi petinju, bahwa dia sudah dilatih di luar negeri," kata Ketua Umum PP Pertina, A. Reza Ali, saat memaparkan program 2013 kepada wartawan di kantor PP Pertina, Senin, 7 Januari 2013.

Reza belum mau menyebutkan nama-nama petinju tersebut. Ia mengatakan sudah menentukan nama berdasarkan kualitas yang dilihat selama ini. Namun, pihaknya masih akan melakukan tes kesehatan terhadap keempat petinju tersebut.

Tes kesehatan kepada keempat petinju tersebut, kata Wakil Sekretaris Jenderal PP Pertina Martinez Dos Santos, akan dilakukan pada 10 Januari pekan ini. Tes kesehatan ini juga diberikan kepada atlet pelatnas SEA Games lain. "Semua difasilitasi Satlak Prima (Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas)," kata dia.

Menurut Reza, Kuba dipilih karena suasana disiplinnya bagus. "Kalau tidak disiplin, hidung patah," kata dia, meyakinkan wartawan. Selain itu, Martinez menambahkan, selama dilatih pelatih Kuba, petinju Indonesia menunjukkan perkembangan yang baik.

"Kalau programnya terukur, di Myanmar kita bisa menambah perolehan medali dari apa yang sudah dicapai kemarin di SEA Games," kata Reza. Pada SEA Games 2011, Indonesia mendapat dua emas untuk kemenangan Julio Bria dan Alex Tatontos.

Selain empat petinju itu, PP Pertina juga berencana untuk mengirim atlet pelatnas lain. Namun, rencana ini tergantung dana dari Satlak Prima.

Martinez belum bisa memastikan waktu pelaksanaan pelatihan di Kuba ini. "Kami masih bernegosiasi," ujarnya. Ia berharap Januari ini pelatihan itu sudah bisa dilaksanakan.

Selain program pelatihan di Kuba, Reza mengatakan pihaknya akan mengadakan penataran pelatih di Jakarta bulan ini. "Pelatih kita banyak yang tidak tahu sistem penilaian terkini sehingga yang mereka latihkan tidak efektif," kata dia.

GADI MAKITAN


Anda sedang membaca artikel tentang

Empat Petinju Indonesia Akan Dikirim ke Kuba

Dengan url

http://yukolahragasehat.blogspot.com/2013/01/empat-petinju-indonesia-akan-dikirim-ke.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Empat Petinju Indonesia Akan Dikirim ke Kuba

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Empat Petinju Indonesia Akan Dikirim ke Kuba

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger