Gagal di Australia, Seberapa Parah Cedera Nadal?

Written By Unknown on Selasa, 28 Januari 2014 | 09.55

Rafael Nadal mengusapkan keringatnya usai bertanding melawan petenis asal Swiss Stanislas Wawrinka dalam laga Final Tunggal Putra Turnamen Tenis Australia Terbuka di Melbourne, Australia, (26/1). (AP Photo/Andrew Brownbill)

TEMPO.CO , Melbourne:Petenis nomor satu dunia, Rafael Nadal, tampil tak maksimal di final Turnamen Grand Slam Australia Terbuka 2014. Cedera punggung membuat petenis nomor satu dunia ini gagal meraih gelar juara karena dikalahkan Swiss, Stanlislas Wawrinka.

Lalu seberapa parah cedera petenis asal Spanyol ini? Kabar baik datang dari paman sekaligus pelatihnya, Toni Nadal, yang kondisi Nadal sudah membaik dan akan kembali tampil dalam turnamen di Argentina.

Kepada radio Spanyol, Cadena Ser's El Larguero, paman Nadal mengatakan keponakannya berencana kembali ke kampung halamannya di Mallorca, sebelum berangkat ke Argentina. Di sana, Nadal akan bertanding di kompetisi lapangan tanah liat di Buenos Aires, mulai 10 Februari 2014.

"Dokter mengatakan sakitnya disebabkan otot yang tegang dan istirahat beberapa hari akan cukup," kata Toni, Senin waktu setempat, 27 Januari 2014. "Dia merasa sakit sebelum bertanding, tapi itu hanya sakit yang kecil. Biasanya tidak berpengaruh sama sekali."

Tapi, kata Toni, pada game kedua Nadal merasa ototnya terjepit. "Saat saya bertanya padanya setelah perawatan apa yang terjadi, dia mengatakan 'sudah selesai'," Toni menjelaskan.

Nadal menderita sakit punggung saat menghadapi petenis Swiss, Stanlislas Wawrinka, dalam final Australia Terbuka, Ahad lalu, 26 Januari 2014. Pada awal set kedua, Nadal harus menjalani perawatan medis. Petenis Spanyol itu akhirnya menyerah 6-3, 6-2, 3-6, 6-3. Nadal pun gagal berhasil menyamai catatan petenis Amerika Serikat, Pete Sampras, yang mengoleksi 14 gelar grand slam.

REUTERS | GADI MAKITAN

Berita Lain
Irfan Bachdim Resmi Gabung Klub Jepang 
Arthur Irawan Bergabung ke Malaga
Juan Mata Siap Bermain di Posisi Mana pun 
Juan Mata Kaget Dijual Chelsea ke MU
Tekuk Stoke, Chelsea ke Putaran Kelima Piala FA
Inter Masih tanpa Kemenangan di 2014


Anda sedang membaca artikel tentang

Gagal di Australia, Seberapa Parah Cedera Nadal?

Dengan url

http://yukolahragasehat.blogspot.com/2014/01/gagal-di-australia-seberapa-parah.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Gagal di Australia, Seberapa Parah Cedera Nadal?

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Gagal di Australia, Seberapa Parah Cedera Nadal?

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger