Liverpool Tak Ingin Buru-buru Boyong Pemain Baru

Written By Unknown on Rabu, 01 Januari 2014 | 09.55

TEMPO.CO, Liverpool - Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, menegaskan tak akan terburu-buru mendatangkan pemain baru di bursa transfer Januari mendatang. Meski begitu, Rodgers tak membantah timnya tengah membidik pemain baru.

Liverpool dikabarkan segera mencapai kesepakatan dengan Barcelona untuk meminjam penyerang Cristian Tello hingga akhir musim. The Reds sendiri memiliki catatan apik ketika mendatangkan pemain di awal bursa transfer. Pada 2 Januari 2013 lalu, The Reds memboyong Daniel Sturridge dari Chelsea. Sturridge langsung jadi andalan The Reds di paruh kedua musim lalu.

"Tidak ada yang akan ditambahkan terkait dengan pemain yang segera bergabung," kata Rodgers seperti dilansir Sports Mole. "Klub tengah sibuk mengurus banyak hal tentang profil pemain yang kami butuhkan untuk memperbaiki tim."

Kapten Steven Gerrard, Joe Allen, Jordan Henderson, Mamadou Sakho, Sturridge, dan Jose Enrique adalah deretan pemain The Reds yang berada di ruang perawatan. Namun, krisis pemain karena cedera tak membuat Rodgers panik seperti kebakaran jenggot.

Menurut Rodgers, klubnya kini tengah mempertimbangkan masak-masak siapa pemain yang akan mereka rekrut di bulan Januari nanti. "Pemilik klub telah menginvestasikan jutaan uang ke dalam tim," ujar mantan juru taktik Swansea City itu. "Setiap bursa transfer, kami mencari pemain yang dibutuhkan untuk meningkatkan skuad."

SPORTS MOLE | ANTONIUS WISHNU

Berita terpopuler:
Raiola: Berita Kepindahan Balotelli Bohong
Tottenham Tak Gentar Hadapi Manchester United
Rebut Trofeo Persija, Arema Belum Puas
Mourinho Tetap Jagokan City Juara Liga Primer
Arsenal Menang, Ramsey Puji Penampilan Giroud


Anda sedang membaca artikel tentang

Liverpool Tak Ingin Buru-buru Boyong Pemain Baru

Dengan url

http://yukolahragasehat.blogspot.com/2014/01/liverpool-tak-ingin-buru-buru-boyong.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Liverpool Tak Ingin Buru-buru Boyong Pemain Baru

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Liverpool Tak Ingin Buru-buru Boyong Pemain Baru

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger