Vidic Tidak Akan Bergabung ke Juventus  

Written By Unknown on Kamis, 11 Oktober 2012 | 09.55

Kamis, 11 Oktober 2012 | 08:45 WIB

TEMPO.CO, Manchester - Bek Manchester United, Nemanja Vidic, kembali diterpa isu kepindahan. Pemain bertahan tim nasional Serbia ini dikabarkan angkat kaki dari Old Trafford untuk bergabung dengan klub raksasa dari Italia, Juventus, pada bursa transfer Januari mendatang.

Namun, kabar itu langsung dibantah agen Vidic, Silvano Martina. Saat ini, Martina mengatakan, Vidic hanya fokus dalam pemulihan cedera lutut yang didapatnya sebelum Manchester United melawan Liverpool di ajang Liga Primer Inggris. "Bukan memikirkan tentang bursa transfer," katanya pada itasportpress.it., Kamis, 11 Oktober 2012.

Martina juga menilai peluang Vidic untuk bergabung ke Juventus sangatlah kecil. Pasalnya, kuota pemain non-Uni Eropa di Juventus sudah penuh. "Jadi, tidak mungkin Juventus membuat penawaran bagi Vidic," tuturnya. "Saya memastikan Vidic tidak akan bergabung dengan Juventus."

Ini bukan yang pertama kali Vidic digosipkan bakal merapat ke Juventus. Pada jendela transfer musim panas lalu, bekas pemain Spartak Moskow ini sempat diisukan bergabung dengan La Vecchia Signora. Namun sampai bursa jual beli pemain ditutup, Juventus tak juga mengajukan tawaran resmi ke Manchester United.

Selain Juventus, Barcelona juga dikabarkan tertarik mendapatkan tanda tangan Vidic. Namun, sama halnya dengan Juventus, Martina menegaskan, kabar itu hanyalah rumor. "Vidic sudah menjadi bagian dari klub top. Jadi, tidak ada negosiasi dengan Juventus ataupun Barcelona," ucapnya.

SKY SPORTS | SINGGIH SOARES TONCE

Berita Terpopuler:
Cerita Unik di Balik Model Rambut Ronaldo 
PSSI Sesalkan Sikap KONI 
Timnas Indonesia Perkuat Serangan 
Guti : Ronaldo dan Messi Bisa Main Bareng
La Nyalla Tolak Arema LPI ke Liga Super Indonesia  


Anda sedang membaca artikel tentang

Vidic Tidak Akan Bergabung ke Juventus  

Dengan url

http://yukolahragasehat.blogspot.com/2012/10/vidic-tidak-akan-bergabung-ke-juventus.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Vidic Tidak Akan Bergabung ke Juventus  

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Vidic Tidak Akan Bergabung ke Juventus  

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger