Thohir Blusukan ke Akademi Inter

Written By Unknown on Sabtu, 23 November 2013 | 09.55

TEMPO.CO, Milan - Presiden baru Inter Milan asal Indonesia, Erick Thohir, mengungkap hasil blusukan yang sudah dilakukannya ke Akademi Inter. Menurut dia, Inter Milan memiliki akademi sepak bola yang terbaik di Italia.

"Aku mengatakan kepada para pelatih akademi Inter bahwa mereka adlah pahlawan karena mereka selalu menghasilkan para pemain bagus," kata Thohir, Jumat, 22 November 2013.

Thohir menambahkan selama dua atau tiga tahun terakhir, akademi Inter mampu memfokuskan untuk menghasilkan para pemain berbakat untuk Inter Milan. Thohir mencontohkan bahwa ia sangat menyukai gaya permainan dua pemain Inter hasil binaan akademi Inter, yakni kiper Francesco Bardi dan Ibrahima Mbaye.

"Mereka bisa menjadi pemain besar di Inter Milan di masa depan. Tapi aku berharap suatu hari mereka akan bergabung secara reguler di tim utama Inter Milan," kata Thohir.

Menurut Thohir, untuk bisa menjadi pemain besar, seorang pemain tidak hanya mengandalkan kemampuan dirinya untuk bermain sepak bola. Faktor yang bisa mendukung untuk menjadi pemain besar, di antaranya ialah karakter yang baik dan displin. "Kami memiliki contoh seperi Javier Zanetti. Ia sudah 40 tahun dan masih terus displin."

Lebih lanjut Thohir mengatakan bahwa akademi Inter Milan akan ia bangun menjadi salah satu akademi terbaik di Eropa, tapi bukan dalam waktu dekat ini. Menurut Thohir, untuk saat ini ia hanya akan memfokuskan pada masalah bisnis. "Selanjutnya untuk tim, kemudian tentu saja untuk pembangunan Akademi Inter Milan."

INTER.IT | GALIH PRASETYO

Berita Terpopuler: 
Indonesia U-23 Kalahkan Laos 3-0  
Ibrahimovic Bantah Tepuk Tangan buat Ronaldo
Gareth Bale Sudah Kerasan di Real Madrid  
Bos Pirelli: Semangat Erick Thohir Mirip Moratti  
De Gea Optimistis MU Pertahankan Gelar  

 


Anda sedang membaca artikel tentang

Thohir Blusukan ke Akademi Inter

Dengan url

http://yukolahragasehat.blogspot.com/2013/11/thohir-blusukan-ke-akademi-inter.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Thohir Blusukan ke Akademi Inter

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Thohir Blusukan ke Akademi Inter

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger